PT Cinemaxx Global Pasifik Tbk (Cinepolis) sebelumnya beroperasi dengan nama Cinemaxx adalah sebuah jaringan bioskop berskala nasional di Indonesia. Berikut ini adalah Lowongan PT Cinemaxx Global Pasifik.
Cinépolis didirikan di Mexico pada tahun 1971. Saat ini Cinépolis telah memposisikan dirinya sebagai jaringan bioskop kedua terbesar di dunia dalam hal penonton, beroperasi di 691 kompleks bioskop dengan 5,609 layar dan menghibur lebih dari 338 juta penonton setiap tahunnya dengan kehadiran global di 17 negara.
Cinépolis adalah jaringan bioskop pertama di dunia yang mempelopori konsep bioskop mewah pertama pada tahun 1999 di kota Mexico. Cinépolis bertujuan untuk memberikan penontonnya pengalaman terbaik dalam hiburan menonton, dan memiliki tenaga kerja lebih dari 39,185 orang di seluruh dunia untuk mendukung misi perusahaan.
Lowongan Kerja PT Cinemaxx Global Pasifik Tbk (Cinepolis)
Saat ini Cinepolis memberikan kesempatan lowongan kerja untuk dapat bergabung bersama dengan posisi sebagai berikut:
Teknisi MEP
Gambaran Pekerjaan :
- Berkoordinasi dengan leader mengenai perencanaan perbaikan preventif, korektif dan inspeksi ke seluruh bioskop
- Melaksanakan pemeriksaan dan pemeliharaan setiap aspek Mechanical, Electrical, dan Plumbing untuk memastikan seluruh lokasi bioskop dapat beroperasional dengan lancar
- Mencari dan memberikan rekomendasi terkait vendor lokal yang tepat untuk melakukan perawatan/perbaikan Mechanical, Electrical dan Plumbing
Kualifikasi :
- SMK/D3/S1 jurusan Elektro atau Tekni Mesin
- Berpengalaman kerja minimal 2 tahun sebagai teknisi di mall, hotel, apartemen, ataupun gedung perkantoran
- Placement Head Office – Karawaci
Baca Juga Lowongan Kerja Lulusan SMA/K Lainnya
Tata Cara Melamar:
Bagi anda yang berminat bergabung, silahkan daftarkan diri kalian dengan mengirimkan berkas lamaran lengkap ke Email :
ta@cinepolis.co.id
- Batas akhir pengumpulan CV 10 Oktober 2023
- Hanya kandidat yang sesuai dengan kualifikasi yang akan mengikuti proses selanjutnya
- Hati-hati terhadap segala bentuk jenis penipuan karena sejatinya pendaftaran lowongan pekerjaan itu gratis tidak ada biaya dalam bentuk apapun